PORT PADA JARINGAN KOMPUTER

1. Pengertian Port 


Dalam protokol jaringan TCP/IP, sebuah port adalah                                                    mekanisme yang mengizinkan sebuah komputer untuk                                                mendukung beberapa sesi koneksi dengan komputer lainnya danprogram di dalam jaringan.Port dapat mengidentifikasikan aplikasi dan layanan yang menggunakan koneksi di dalam jaringan TCP/IP. Sehingga, port juga mengidentifikasikan sebuah proses tertentu di mana sebuah server dapat memberikan sebuah layanan kepada klien atau bagaimana sebuah klien dapat mengakses sebuah layanan yang ada dalam server.

Port dapat dikenali dengan angka 16-Bit (dua byte) yang disebut dengan Port Number dan diklasifikasikan dengan jenis protokol transport apa yang digunakan, ke dalam Port TCP dan Port UDP. Karena memiliki angka 16-bit, maka total maksimum jumlah port untuk setiap protokol transport yang digunakan adalah 65536 buah.Setiap port memiliki sebuah fungsi khusus, maka dari itu setiap port memiliki fungsi masing-masing di setiap portnya.


2. Berikut ini beberapa jenis port pada jaringan

Port
Jenis port
Keyword
Digunakan oleh
Fungsi
22
TCP,UDP
SSH
Putty
SSH (Secure Shell), Port ini ini adalah port standar untuk SSH, biasanya diubah oleh pengelola server untuk alasan keamanan.
23
TCP,UDP
telnet
Telnet
Telnet server. Jika anda menjalankan server telnet maka port ini digunakan client telnet untuk hubungan dengan server telnet.
25
TCP,UDP
smtp
SMTP, Simple Mail Transfer Protocol, atau port server mail, merupakan port standar yang digunakan dalam komunikasi pengiriman email antara sesama SMTP Server.
37
TCP,UDP
time
Time; alias = timeserver
Layanan Waktu, port built-in untuk layanan waktu.
53
TCP,UDP
Domain
Domain Name Server port
DNS, atau Domain Name Server port. Name Server menggunakan port ini, dan menjawab pertanyaan yang terkait dengan penerjamahan nama domain ke IP Address.
67
TCP, UDP
bootpc
DHCP/BOOTP Protocol Server
BOOTP, atau DHCP port (server). Kebutuhan akan Dynamic Addressing dilakukan melalui port ini.
79
TCP, UDP
finger
Finger
Port Finger, digunakan untuk memberikan informasi tentang sistem, dan login pengguna.
80
TCP, UDP
www
Port ini biasanya digunakan untuk web server, jadi ketika user mengetikan alamat IP atau hostname di web browser maka web browser akan melihat IP tersebut pada port 80,biasanya yang memakai port 80 hostnamenya www.
81
TCP, UDP
hosts2-ns
HOSTS2 Name Server
Port Web Server Alternatif, ketika port 80 diblok maka port 81 dapat digunakan sebagai port altenatif untuk melayani HTTP.
123
TCP, UDP
ntp
Network Time Protocol atau  ntpd ntp
Network Time Protocol (NTP), port yang digunakan untuk sinkronisasi dengan server waktu di mana tingkat akurasi yang tinggi diperlukan.
143
TCP, UDP
imap2
IMAP, Interim Mail Access Protocol. Merupakan aplikasi yang memungkinkan kita Membaca e-mail yang berada di server dari komputer di rumah / kantor kita, protokol ini sedikit berbeda dengan POP.
161
TCP, UDP
snmp
SNMP, Simple Network Management Protocol. Lebih umum digunakan di router dan switch untuk memantau statistik dan tanda-tanda vital (keperluan monitoring).
209
TCP, UDP
tam
Trivial Authenticated Mail Protocol
Port ini di gunakan untuk aplikasi webmail cpanel.


177
TCP, UDP
xdmcp
X Display Manager Control Protocol
XDMCP, X Display Management Control Protocol untuk sambungan remoteke sebuah X server.
21
TCP, UDP
ftp
File Transfer Protocol (control), connection dialog
Ketika seseorang mengakses FTP server, maka ftp client secara default akan melakukan koneksi melalui port 21 dengan ftp server 
First


EmoticonEmoticon