Assalammualaikum semuanya.. Pada kesempatan kali ini saya akan memposting tentang Login MikroTik denganWINBOX Mac Address & IP Address, WebFig, Telnet, HyperTeminal, SSH, CLI
yuk simak baik-baik ya!
WINBOX (Mac Address)
Winbox adalah sebuah utility yang digunakan untuk melakukan remote ke server mikrotik kita dalam mode GUI.
Langkahnya:
- hubungkan PC dengandevice mikrotikmenggunakan kabel UTP kemudian kita buka winbox nya.
- Setelah itu klik Neighbors nanti disiti akan terlihat device mikrotikyang terhubung dengan PC kita dan bisa di remote menggunakan winbox.
- Selanjutnya kita Connectkan dengan cara klik Mac Addressnya yang perangkatnya di "Connect To"
- kemudian pada kolomlogon isikan usernamenya "admin" (username default dari deficenya. lalu klik"Connect"
- Dan gambar berikut ini adalah isi Mikrotiknya atau tampilan device dalam mikrotiknya, dan terlihat jelas bahwa Sessionnya menggunakan Mac Address
Winbox (IP Address)
- Selanjutnya yaitu Login menggunakan IP Address. caranya sama seperti tadi hanya pada "connect to" tuliskan IP Address Device mikrotinya, lalu klik Connect.
- Dan gambar berikut adalah tampilan dari mikrotiknya. pada Session terlihat Login menggunakan IP Address
WebFig
- Selanjutnya adalah login router device mikrotik menggunakan wemfig. WebFig adalah tools/utility untuk meng-konfigurasi Mikrotik Router via Web browser. WebFig dapat diakses langsung dari router dan tidak memerlukan software atau aplikasi tambahan (kecuali browser)
- Caranya kita buka browser pada PC anda kemudian masukan/ketikan IP Address mikrotiknya. maka nanti akan muncul tampilan seperti gambar berikut. untuk kolomlogin kita bisa menggunakan username "admin" dan untuk passwordnya kita kosongin aja lalu klik login.
- Dan gambar berikut ini adalah tampilan dari dekstop device mikrotik yang diakses menggunakan Webfig.
CMD(Telnet)
Command Prompt adalah sebuah perintah dos yang terdapat pada OS windows yang dapat memudahkan user dalam menjelajahi windows baik secara online maupun offline.Telnet (Telecommunication network) adalah sebuah protokol jaringan yang digunakan pada Internet atau Local Area Network untuk menyediakan fasilitas komunikasi berbasis teks interaksi dua arah yang menggunakan koneksi virtual terminal.
- Berikutnya yaitu kita remote melalui CMD menggunakan telnet. caranya kita gunakan perintah berikut "telnet IP Address" contohnya: telnet 172.16.11.125
- Selanjutnya kita login menggunakan username defaultnya "admin" untuk password nya kosongin aja, lalu klik enter
- Dan ini tampilan ketika kita remote menggunakan telnet.
HyperTeminal
Selanjunya meremote menggunkan HyperTerminal, HyperTerminal adalah sebuah program yang dirancang untuk melaksanakan fungsi komunikasi dan emulasi terminal.
Langkahnya:
1. Buka softwarenaya (kalian bisa download nya di google)
2.Klik file lalu pilih New Connection
3. kemudian wuncul window Connection Description nah disini kita isikan
Name: Bebas sesuai keinginan kalian
icon nya abaikan aja
lalu klik ok
4.Untuk tampilan Connect to isikan:
Host address : IP Address device mikrotiknya
Port number : Kosongkan saja
Connect Using : TCP/IP lalu klik OK
- Setelah itu login menggunakan username "admin" dan password nya kosongin aja
- Dan tampilan saat di remote menggunakan HypetTerminal akan seperti gambar dibawah
PuTTY(SSH)
Putty adalah software remote console / terminal yang digunakan untuk meremote komputer dengan terhubungnya menggunakan port ssh atau sebagainya, buka aplikasi PuTTy nya.
1. Masukan IP Address mikrotik, Connection type : SSH, Port :Default. lalu klik "open"
2. Login as : [isikan admin]
3. Dan ini adalah tampilan ketika di remote menggunakan putty.
Remote Menggunakan SSH melalui CENTOS7. (CLI)
1. Kemudian terakhir meremote menggunakan SSH di CentOS7. pertama pastikan CentOS kita terhubnung dengan device mikrotiknya. selanjunya setting IP address dari CentOSnya pastikan dalam satu network.2. kemudian masukkan perintah "ssh admin@171.16.11.125" dan untuk password bisa langsung di enter saja.
3. Dan berikut adalah tampilanketika kita remote menggunakan ssh di CentOS7
Sekian dulu yah untuk postingan kali ini semoga bermanfaat dan dapat membantu kalian mengerjakan tugas-tugas kalian..
3 komentar
Lumayan agak paham
gmana cara mencari mac address mikrotik yang terlupa boss
auuuuuu
EmoticonEmoticon