Sejarah Windows 7 Beserta Kekurangan & Kelebihan



Sejarah Windows 7


Windows 7 adalah versi windows terakhir yang menggunakan menu start yang menggantikan versi windows sebelumnya, Windows Vista. Windows 7 dirilis untuk pabrikan komputer pada 22 Juli 2009 dan dirilis untuk publik pada 22 Oktober2009, kurang dari tiga tahun setelah rilis pendahulunya, Windows Vista. Tidak seperti pendahulunya yang memperkenalkan banyak fitur baru, Windows 7 lebih fokus pada pengembangan dasar Windows, dengan tujuan agar lebih kompatibel dengan aplikasi-aplikasi dan perangkat keras komputer yang kompatibel dengan Windows Vista. 

Presentasi Microsoft tentang Windows 7 pada tahun 2008 lebih fokus pada dukungan multi-touch pada layar, desain ulang taskbar yang sekarang dikenal dengan nama Superbar, sebuah sistem jaringan rumahan bernama HomeGroup, dan peningkatan performa. Beberapa aplikasi standar yang disertakan pada versi sebelumnya dari Microsoft Windows, seperti Windows Calendar, Windows Mail, Windows Movie Maker, dan WIndows Photo Gallery tidak disertakan lagi di Windows 7; kebanyakan ditawarkan oleh Microsoft secara terpisah sebagai bagian dari paket Windows Live Essentials yang gratis.



Kekurangan Windows 7

a.) Komunitas terlalu sedikit, karena bersifat closed-source

b.) Banyaknya virus yang sering menyerang Windows

c.) Sistem keamanan yang masih dibilang kurang

d.) Sistem yang kurang stabil

e.) Banyak orang tahu bahasa pemrogamannya dan banyak orang pakai karena itu banyak juga yang buat virus untuk Windows dibanding yang lainnya (lebih cepat beken dan tersebar tentunya).


Kelebihan Windows 7

a.) Yang pertama yaitu pada proses bootingnya dan proses shut downya pada Windows 7 lebih cepat Bootingnya delai time, dan juga waktu durasi bootingnya juga lebih cepat.

b.) Yang kedua pada Windows 7 mempunyai Device Storage tampilan yang terbaru yang mana berguna agar mempermudah kita untuk ditampilkan pada semua hal yang berhubungan kepada peripheral tertentu, seperti halnya pada tampilan konfigurasi dan dokumentasi.


c.) Dapat menghemat konsumsi daya, oleh karena itu Windows 7 bisa lebih stabil jika dibandingkan dengan Windows Vista.


d.) Mengoptimasi dalam prefetching, Yang mana pada Optimasi proses load datanya untuk HD maupun SSD.


e.) System pencarian datanya lebih cepat, Kitapun bisa memilih jaringan Wireless dengan hanya mengkliknya pada sistem trainya.



EmoticonEmoticon